Senin, 26 September 2022

AMERTA


 

adalah Wilayah Wiratha yang dikelola Pandawa

awalnya bernama Wanamerta

artinya rimba nista

tempat jin buang anak

dihuni para raksasa setan dan sejenisnya

 

tempat wingit tiada tara

tak ada yang berani ke sana 

apalagi mengelolanya

dan menjadikannya sebuah negara

 

kecuali Pandawa

dengan semangat empat lima

bertekad babat alas Merta

 

satu persatu pohon ditumbangkan

dijadikan bahan bangunan

tanah diratakan

dijadikan pusat pemerintahan

 

Raja Jin marah

Bimapun dirayah

pasrah

 

Arjuna membawa Jayengkatonnya

serupa kacamata inframerah

atau visor tembus pandang

untuk melihat makhluk astral

 

datanglah Arimbi berwujud raseksi

kepada Bima ia menaruh hati

Bima tak sudi

lalu menyuruhnya pergi

 

Arimbi tak beranjak

meski ditendang dan diinjak

tak sedikitpun berteriak

hanya tertawa merasakan enak

 

Puntadewa berkata

Arimbi gadis yang sakti

terimalah cintanya

untuk membantu babat alas mertani

 

Usai sudah babat Wanamerta

lalu diubah jadi Amerta

yang berarti tiada nista

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PAK CIK

“Semua gambar diawali dari sebuah titik” Pak Cik aku memanggilnya, bukan sebutan paman dalam Bahasa Melayu. Beliau adalah Pak Mucikno, Gur...